topbella

Senin, 27 April 2015

My Lovely Family Part 2

Orang tua ana itu romantis, pake banget. Udah berumur masih aja suka ngedate. Ana aja anaknya kagak pernah!! Lho, kok??? ^_^




Sebelum membaca My Lovely Family Part 2, silahkan membaca part 1nya disini. 

Dipart ini ana  akan menceritakan betapa romantisnya kedua orangtua ana -rahimahumallah- dimasa tua. Diusia yang tak lagi muda keduanya masih saja sering mengumbar keromantisan dan saling menunjukan kasih sayang. Makanya, bukan hal aneh lagi kalau abi dan ummi sering pelukan dengan sayang didepan anak-anaknya. Catat! ANAK-ANAKNYA, bukan anak-anak tetangga. He

Jujur saja, hingga duduk dibangku Menengah Atas ana belum pernah mendengar keduanya bertengkar atau saling membentak. Jangankan membentak, mendengar kata-kata kasar saja tidak pernah. Mungkin kalian akan berkata, “Lho, kok bisa?? Nggak mungkin nggak pernah marahan! Paling nggak diperlihatkan ke anak-anak”. Oke, boleh jadi benar. Ana juga heran, kenapa abi gak pernah marah ke ummi? Apa abi termaksud suami takut istri? Saking penasarannya ana bertanya pada ummi (siapa tau dapat tips pernikahan, hehe) dan jawaban ummi adalah, “Dari awal hingga terakhir bersama mama dan ayah memang tidak pernah bertengkar. Ayah juga tidak pernah memarahi mama, kalau berdebat paling masalah kalian. Mama juga sering tanya kenapa ayah tidak pernah marah dan membetak mama padahal mama sadar mama banyak kurangnya, tapi kalau mama tanya ayah selalu jawab, “tidak ada yang perlu dikoreksi dari mama, ayah tidak menemukan celah untuk bisa marah sama mama” ^_^


Ummi and abi sweet couple banget deh. Apa-apa berdua. Kalau ummi nyuci, ntar abi yang sepulin trus dijemur berdua. Kalau ummi masak, abi bantuin atau paling tidak nemanin ummi masak. Kalau lagi sellow, abi bakalan ngantar ummi kemana-mana.

Walaupun abi orang kantoran, tapi tidak sesibuk ummi. Ummi itu super duper sibuk. Pagi ngantor, siang ngajar, sore sampai malam melayani pasien dan kegiatan-kegiatan lainnya. Walaupun begitu abi selalu memaklumi dan memberikan jutaan perhatian kepada ummi. Siang hari saat ummi tertidur, abi akan melarang kami untuk berisik dan menjaga agar ummi bisa tidur nyenyak. Saat ummi harus menolong persalinan hingga tengah malam, abi akan ikut bangun dan membuatkan ummi segelas susu, bahkan sesekali memijat pundak ummi seakan merasakan lelah yang ummi rasakan. Ana juga sering melihat abi suka mengelus kepala ummi dengan sayang. Tapi bukan berarti abi suami-suami takut istri lho yaa… Abi berlaku demikian karena ummi juga memperlakukan abi sedemikian rupa.





Pernah suatu ketika ummi melihat abi sedang menyetrika, kemudian ummi menghampiri dan berkata “Ayah kenapa setrika baju sendiri? Kan bisa suruh mama atau anak tinggal”. Dengan senyum manis abi menjawab “mama itu capek. Nanti kalau saya suruh mama dan mama tidak mau nanti mamah dosa”. ^_^

Abi itu orangnya sangat pantang membuat ummi cemberut dan selalu berusaha menyenangkan hati ummi. Kadang kalau lagi bercermin ummi sering bertanya mengenai postur tubuhnya, “Mamah gemukan ya??”  Sambil memeluk ummi  dengan sayang, abi menjawab, “Cantik. Menurut saya mamah itu selalu cantik dan ideal".

Terkadang pula ummi bertanya mengenai masakannya yang keasinan. “masakan mama asin sekali ya??” Reflek abi memakan makanannya dengan penuh semangat sambil mengangkat jempolnya dan berkata “Kata siapa asin???  enaaakk… masakan mamah enak. Iya kan???”
Melihat itu, kami hanya bisa tersenyum. Yassalaaam, please deh!  Masakan mamah tuh asin pake banget. Heeeek…


Orang tuaku, aku belum melihat samanya. Bagaimana akhlaknya, kasih sayang yang berlimpah, kedisiplinan dan perhatian yang mereka tunjukan. Hingga dihari terakhirnyapun abi masih berlaku sama. Menemani ummi masak, menyambutku di depan pintu tatkala pulang sekolah lalu menggiringku ke dapur dan duduk dipangkuannya. Mengelus sayang kepalaku dan membukakan kulit rambutan hingga siap kunikmati. Padahal saat itu aku telah berusia 16 tahun, namun perhatian itu seolah semakin bertambah setiap harinya. Aku pikir, hanya aku yang merasakannya, ternyata ummipun merasakan hal yang sama hingga tak jarang ummi selalu bertanya “Mengapa ayah begitu baik? Kalau mama ada salah dan kurang, tolong ditegur”. Dan lagi-lagi abi selalu menjawab “tidak ada yang perlu dikoreksi dari mama” ^_^

Keharmonisan itupun berlangsung hingga hari terakhir abi -rahimahullah-. Beliau melepas nafas terakhir diatas pangkuan ummi, membuatku mengingat kepergian Rasulullah -shalallahu 'alaihi wasallam- saat terbaring dipangkuan ‘Aisyah –radhiyallahu ‘anh-.

Sebelum kepergiannya, beliau -rahimahullah- sempat bermimmpi yang menurutku merupakan teguran agar abi mencurahkan perhatiannya kepada ummi diakhir sisa hidupnya, karena pada akhirnya ummilah yang akan merasa sangat kehilangan nantinya. Diakhir hayatnya, beliau -rahimahullah- diingatkan untuk memberikan kesan terindah kepada orang-orang yang dicintainya. Dan benar saja, beliau pergi dengan meninggalkan kenangan dan cerita indah kepada orang-orang yang mengenalnya. Kesabaran, kebaikan, keramahan, dan segala kebaikan lainnya. Beliau, sosok yang begitu bersahaja. Sosok yang mengajarkanku bagaimana berkasih sayang. Sosok yang mengajarkanku bagaimana bersikap rendah hati. Sosok yang terus memotivasiku untuk menjadi sosok yang tangguh. Dan melalui beliaulah aku tersadar akan apa itu kehidupan.

Ah, orang tuaku… Betapa romantisnya kalian ^^

Semoga Allah mengumpulkan kalian kembali di Surga sebagaimana Allah telah mempertemukan dan mengumpulkan kalian berdua di dunia yang penuh sesak ini. Semoga Allah memberi tempat yang baik untukmu saat ini wahai abi sayaang… Dan semoga Allah menguatkan dan melindungimu wahai ummi. Bersabarlah, semoga Allah mempertemukan kalian kembali dalam keabadian.

Love u mom ‘n’ dad. Uhibbukum fillah...

Read More..

Sabtu, 04 April 2015

Mengapa Aku Tak Pernah Pacaran ???

Dek, kamu benaran gak pernah pacaran?? // Alhamdulillah mb ^_^

Dek, masok seh kamu gak pernah suka sama cowok atau ikhwan?? Dulukan kamu dari umum to?? //Kalau dulu karena aku tipe pemilih, segala sesuatunya musti perfect ^^

Lha, kalau sekarang??// Pertama, karena udah tau hukumnya. Kedua, cukup Allah yang mengetahui seberapa besar usahaku untuk membuat benteng pertahanan agar hati tak terjangkau oleh lelaki manapun

Kamu gak kesepian po?? // Bagaimana aku bisa kesepian kalau aku memiliki kawan yang selalu ada bersamaku (mushaf Al Qr'an)??

Kalau punya pacarkan setidaknya ada yang memperhatikan dek // Bagaimana mungkin aku bisa pacaran atau sekedar TTM kalau aku telah dikelilingi oleh wanita-wanita sholihah dengan segudang perhatian??

Kamu gak merasa Jenuh? Apalagi usia kamu, puncak puncaknya pengen pacaran // Ketika jenuh, aku memiliki saudari-saudari yang selalu siap berkelana bersamaku untuk mengusir kejenuhan, tertawa dan bahagia bersama

Kamu enggak tersiksa po dek? Hm, maksudnya suka dan cinta sama lawan jeniskan hal yang wajar?? // Sakit. Rasanya sakit, ketika engkau harus meninggalkankan sesuatu yang disenangi oleh syahwatmu. Akan tetapi, bukankah obat itu memang terasa pahit?? Aku yakin, rasa pahit dan sakit yang aku rasakan adalah obat dari penyakit maksiat yang terus menggodaku.

                                                                                       
***


Aku yakin…
Ketika aku disini sedang menjaga diriku untuknya, pria gagah yang menjadi jodohku di seberang sanapun sedang melakukan hal yang sama…

Ketika aku disini menjaga pandangan mataku untuk tidak memandang yang haram, ia di seberang sanapun sedang menjaga pandangannya untukku…

Ketika aku mengisi waktuku dengan hal-hal yang bermanfa’at, ia pun sedang mengisi waktunya dengan hal-hal yang bermafa’at…

Ketika aku selalu mencoba untuk menjadi pribadi yang lebih baik, iapun di sana sedang melakukan hal yang sama, hingga suatu saat nanti Allah akan mempertemukan kami dalam kebaikan dan kemuliaan…

Bukankah pasangan kita adalah cerminan dari pribadi kita??? (yah,walaupun tidak mutlak)

Maka aku tidak akan menghianatinya, karena akupun menginginkan hal yang sama…
Seseorang yang selalu berusaha untuk terus berada diatas keta’atan, seseorang yang kelak akan menggenggam erat tanganku untuk berjalan bersama menuju kampung halaman yang abadi…

Aku dan dia, di SurgaNya…


Read More..

Rabu, 01 April 2015

Rindu

Aku lupa rasanya...
Sebesar apapun mencoba memutar memori,
tetap saja rasa itu tak dapat hadir kembali...
Ah, tidak... ku tahu, aku belum bersungguh-sungguh...

Hmm...
rasa itu, bagaimana aku mendeskripsikannya ???
yang aku tahu itu begitu indah...
begitu tentram...

Jatuh cinta...
yah, seperti itu rasanya...
bahagia setiap harinya...
namun sedih disaat yang bersamaan...

Gundah? 

Tidak!!! 

Sedih itu tak membawa kegundahan.... 
Ah, bagaimana aku mendeskripsikannya??

Nikmat.
kesedihan itu justru membawa nikmat dan 
ketenangan disaat yang bersamaan...

Aku hanya memiliki satu permintaan saat ini..

Rasa itu,
Bolekah aku merasakannya kembali???

Sekali ini saja....

Sungguh, aku benar benar merindukannya...
Read More..

Sabtu, 27 Desember 2014

Embun Pagi ( Percakapan Kakak dan Adik Via WA)

Rasanya mengisengi sang kakak merupakan hal yang indah dalam hidupnya. Sebagaimana pagi ini, via WA ia mulai rutinitas kesukaanya tersebut.

Adik             : "Banguuuuuuun!!!!
                        Payah ! jam segini masih tidur !!
                        Kakak payah !"  *masang emot meledek*

kakak           : "hahahaha"
Adik            : "Kakaq... Ayo kerja !!! Biar bisa ngasi ana uang" *emot senyum*

Adik         : "Hu um... Cari sambilan lah, yang bisa menghasilkan uang. Biar ana bisa minta uang sama kakaq" *cengir*

Kakak         : "Insya Allah akan ada waktunya..."

Adik           : "Akannya kapan kaq??"

Kakak      : "Mumpung lagi belajar, manfaatkan waktu untuk belajar, karena belajar agama tidak dapat dilakukan setelah ini"       


Adik            : "Ya elah kak... Kan belajar seumur hidup. Jadi nyari uangnya kapan dong???" *he, si adek kelihatan deh matrenya*

Kakak         : "Belajar kan butuh guru. Mumpung gurunya masih hidup dan masih mampu mengajar. Rizki orang semuanya telah diatur oleh Allah. Tidak akan berubah sedikitpun. Kita tidak akan mati sebelum mengambil semua rezki kita yang sudsh ditakdirkan. Tapi emang benar sih sebaiknya sambil kerja."

Adik             : (Diam, tangannya mulai kaku. Tak terasa air matanya mulai mengalir. Ia mulai tersadar akan apa yang dilupakannya satu tahun belakangan ini)

Kakak        : "Siapa sih yang gak mau menyenangkan ortu, pingin dilihat sukses oleh ortu, pengen dilihat bahwa aku ini loh anakmu... Anak kecil yang dulu suka minta uang, sekarang sudah ngasih uang... Anak yang suka dibeli'in sekarang sudah bisa membelikan"

Hening.

Sang kakak melanjutkan ketikannya...

Kakak        : ""Tapi kalau cuman itu makna sukses dipikiran kita... Berarti kita masih belum dewasa. Masih belum memiliki pikiran jauh ke depan. Sukses itu adalah ketika engkau menginjakkan kedua kakimu Di Surga Allah. Itulah sukses...
Ketika engkau menyelamatkan orang tuamu dari kemurkaan Allah, itulah sukses.......
Boleh kita berpikir seperti itu, tapi jangan lupa akan sukses yang heqiqi. Saya tau kita (baca:kamu) punya banyak ambisi. Termasuk agar sukses, agar orang banyak mengambil manfaat dari ilmu yang kita miliki... Mudah-mudahan apa yang kita cita-citakan ikhlash karena Allah karen jika ikhlash insya Allah, Allah akan mengabulkan,,,Tapi ingat! jangan sampai dalam prosesnya ada sesuatu yang tidak Allah sukai... Karena bagaimana mungkin kita akan mendapat keridhoan Allah dengan sesuatu yang Allah tidak sukai???

Belajar.... Jadikan ilmu itu bermanfaat bagi diri kita dan orang lain.... Buat etta (baca : ayah) bangga... Buat dirimu tetap seperti yang dikenalnyaa dulu... Jangan berubah sedikit pun...Jangan lupa do'a...
Agar ia bahagia...
bangga...
Karena telah diberi kesempatan oleh Allah Memiliki dan membesarkan anak seperti kita... Semoga Allah mempertemukan kita kembali di surgaNya....Ditempat dimana kita bisa bercanda dan tertawa kembali tanpa dibatasi oleh waktu dan kesedihan..."

Hening

Adik       : "Aamiin"

Hanya satu kata itu yang berhasil ia ketik dengan tangan yang masih terasa kaku. Pernyataan yang tadinya ia maksudkan untuk mengisengi sang kakak di pagi hari malah dijawab dengan nasihat yang bagaikan tamparan baginya. Setahun terakhir yang begitu hebat telah ia lalui hingga tanpa sadar membuatnya lupa akan banyak hal. Ia ragu apakah yang ia jalani saat ini adalah ikhlash karena Allah ataukah karena luka yang sebenarnya tanpa ia sadari telah membekas. Namun satu hal yang selalu membuatnya bersyukur karena Allah selalu menghadirkan orang-orang yang menjadi alarm pengingat dalam setiap kelalaiannya.

                                    ***
Read More..

Senin, 01 Desember 2014

Untaian Penyejuk Jiwa

Tersenyumlah...
Apa yang engkau tangisi jika Allah dan dekat dengan-Nya adalah sumber kebahagiaan hakiki???

Tersenyumlah...
Apa yang engkau sesali jika mencintai makhluk hingga tanpa engkau sadari membuatmu lupa kepada Allah adalah sumber kesedihan sejati???

Hapuslah kesedihan dan abaikanlah orang-orang yang tak bermanfaat untukmu.

Teruskanlah perjalananmu menuju Ar Rohman 

Dialah Dzat yang selalu dekat menemani sekalipun seluruh manusia menjauh...




Saudariku...
Janganlah engkau berkecil hati karena merasa terlambat mengenal manhaj yang haq ini...

Janganlah engkau berputus asa untuk memperoleh keutamaan...

Sungguh, jika Allah memberikanmu ni'mat dengan begitu mudah untuk menangis tatkala bersimpuh di hadapan-Nya, maka ni'mat apa lagi yang engkau cari yang lebih besar dari itu??? 

Ni'mat apa lagi yang lebih besar dari ketenangan qalbu yang terasa begitu indah dan damai???

Sebab tak ada yang mampu memperolehnya kecuali pemilik hati yang lembut lagi Allah lapangkan 

Adapun lamanya menuntut ilmu bukanlah jaminan seseorang memperoleh ni'mat tersebut.
Read More..

Kamis, 27 November 2014

Rasa yang Pernah Ada


Rasa yang telah lama pergi akhirnya kini hadir kembali

Walau kadarnya tak sama besarnya seperti dulu, 

setidaknya ia masih mau kembali mengisi kekosongan 

yang menunggu datangnya penyejuk hati

Semoga rasa ini tetap bersemayam 

memberikan rasa nikmat yang menentramkan jiwa 

hingga akhir hayat nanti
Read More..

Rabu, 26 November 2014

Jagalah Pintu Surgamu !

Pernakah kita merenungkan bahwa semakin kita bertambah dewasa, orang tua kita pun semakin bertambah tua. Tangan dan wajah mereka semakin keriput, dan tubuhnya pun semakin lemah. Kita tak tahu berapa lama lagi kita dapat melihat wajah-wajah tulus itu. Wajah-wajah yang selalu berusaha tersenyum dalam letih, selalu memaafkan walau lisan ini sering mengeluarkan bentakan kasar untuk keduanya. Padahal boleh jadi tatkala kita menghamburkan uang di kampung orang, saat itu orang tua kita hendak membeli sesuatu akan tetapi terpaksa ditahan karena teringat akan biaya pendidikan sang anak yang tak murah. 

Tatkala kita sibuk untuk bersendagurau tanpa faidah dan tertawa ria, boleh jadi saat itu ibu kita sedang menitihkan air mata di bilik kamarnya, seraya bersimpuh di hadapan Rabbnya mengeluhkan betapa pahitnya hidup yang sedang ia jalani.


Saudariku... 
Mengapa kita begitu mudah untuk berlaku sangat ramah dan taat di hadapan para ustadzah, dosen maupun orang lain sementara di hadapan ibu, seketika kita berubah menjadi sosok yang seolah tidak memiliki rasa santun dan cinta kasih? 

Mengapa kita begitu pandai untuk berkata baik dan lembut kepada ikhwan yang baru saja kita kenal di jejaring sosial sedangkan kepada ibu sendiri perkataan kita begitu buruk dan kasar? 

Rasulullah shallallahu ‘alaih wa sallam bersabda yang artinya, 

“Orang tua adalah pintu surga yang paling tengah. Jika engkau ingin maka sia-siakanlah pintu itu atau jagalah ia.” (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah)
Dalam hadits lain beliau juga bersabda, “Celaka, celaka, celaka!” Ada yang bertanya,”Siapa wahai Rasulullah?” Beliau menjawab, “Orang yang mendapati salah satu atau kedua orang tuanya telah berusia lanjut, tetapi tidak membuatnya masuk ke dalam surga.” (HR. Muslim)

Pernakah terhitung sudah berapa kali kita memeluk dan mencium sayang ibu kita? Berapa kali kita memijat tubuh yang mulai ringkih itu dalam sehari? Seringkah kita membuatkan secangkir teh ataupun susu tanpa harus diperintah? 
 
Jika engkau belum pernah melakukannya, maka lakukanlah mulai dari sekarang. Berikanlah baktimu sebaik mungkin. Biasakanlah untuk memijat atau sekedar membuat minuman untuk keduanya secara rutin tanpa harus diperintah terlebih dahulu. 

Diawal mungkin akan terasa canggung, bahkan mungkin kita akan sering mendengar perkataa seperti “Tumben, pasti lagi ada maunya”, “Ciee, tumben baik”. Itu biasa. Perkataan yang hanya perlu kita tanggapi dengan senyuman. Yakinlah seiring berjalannya waktu dan engkau yang terus membiasakannya maka hal tersebut akan menjadi biasa dan menjadi nilai plus bagimu sebagai seorang anak. Lakukanlah hal-hal terbaik mulai dari sekarang. Bahagiakanlah keduanya dengan akhlak mulia dan prestasi yang engkau raih.

Saudariku... 
Selagi mereka masih ada, tidakkah kita hendak membuat keduanya senantiasa tersenyum di usia tua? Sunnguh kita tak tahu kapan mereka akan pergi meninggalkan kita untuk selamanya bahkan boleh jadi kita mendahului mereka tanpa sempat berkata maaf dan menunjukan bakti yang terbaik sebagai seorang anak. Semoga Allah menjadikan kita wanita-wanita sholihah calon peghuni surga. Amiin.



Read More..

Jumat, 21 November 2014

Yuk, Bertamasya Sejenak ke Taman Syurga!




Yuk, Bertamasya Sejenak Ke Taman Syurga! Untuk daerah Yogyakarta, hadirilah kajian bersama Al Ustadz Dzulqarnain -hafidzahullah- yang insya Allah akan diadakan di Mesjid Pogung Raya Sleman pada tanggal 27 November 2014 mulai pukul ba'da ashar - selesai.

“Dan bersabarlah kamu bersama dengan orang-orang yang menyeru Tuhannya di waktu pagi dan petang hari dengan mengharap keridhoan-Nya. Dan janganlah kedua matamu berpaling dari mereka (karena) mengharapkan perhiasan kehidupan dunia. Dan janganlah kamu mengikuti jalan orang yang telah Kami jadikan hatinya lalai dari mengingat Kami serta menuruti hawa nafsunya, dan adalah keadaan mereka itu melampaui batas.” (Al Kahfi: 28)


مَنْ يُرِدِ اللَّهُ بِهِ خَيْرًا يُفَقِّهْهُ فِي الدِّينِ

“Barangsiapa yang dikehendaki oleh Allah kebaikan, niscaya akan difahamkan tentang urusan agamanya.”

Semoga Allah menjadikan kita hamba-hambanya yang senantiasa merindukan surgaNya dan berjalan menujunya.... ^^
Read More..

Minggu, 09 November 2014

Obrolan Pagi Ini

Seperti biasa, pagi ini kami sarapan  di asrama sambil berbincang-bincang. Dan topik pagi ini ialah masalah anak. Sebenarnya awalnya pembahasannya mengenai berita tribunnews pagi ini, tapi malah merembet ke masalah anak, hehe begitulah wanita. ^^
Fathimah      : Kasian amat kalau hamil terus minta supaya anaknya gak mirip wajah ayahnya

Husna           : Kalau dulu, salah seorang ustadzah ana pas waktu hamil selalu berdo'a supaya anaknya setampan nabi Yusuf. Eh, beneran pas lahir anaknya ganteng banget. Trus ada lagi ustadzah ana yang pas hamil berdo'a supaya anaknya mirip Bilal. Eh, beneran pas lahir suaranya bagus banget dan hitam.

Ana          : Kalau ana, cukuplah anak ana kelak menjadi 'Abdurrohman (merupakan nama yang dicintai Allah). Agar kelak ia menjadi hamba yang dicintai Allah. Sebab jika Allah mencintainya, maka Allah akan menghimpun kebaikan untuknya dan memasukkannya ke dalam surga. Dan sebagai anak yang sholih, ia tidak akan masuk ke dalam surga sebelum ana(ibunya) ikut masuk bersamanya. Seorang anak yang kelak akan memasukanku ke surga bersamanya (alasan kenapa ana berkunyah dengan Ummu 'Abdirrohman).

Husna           : Kalau ummi ana, yakin kalau anak-anaknya adalah anak-anak yang sholeh/sholehah

Kami            : Lho, kok bisa??? (sambil memasang wajah penasaran)

Husna           : Iya, soalnya dulu setiap hamil, ummi ana selalu berdo'a "Ya Allah, jadikanlah ia anak yang sholeh/sholehah, kalau tidak sholeh/sholehah maka janganlah Engkau biarkan ia lahir" ^^

‪#‎GUBRAK‬!!!

Read More..

Sabtu, 08 November 2014

Ya Allah, pantaskah jika aku mengatakan bahwa kini aku benar-benar lelah?


Ketika engkau tidak memiliki sisa tenaga lagi, untuk apa terus mencoba berdiri?? Duduk dan sandarkanlah seluruh beban tubuhmu. 

Apa gunanya terus mencoba berdiri namun pada akhirnya engkau tetap saja terjatuh? 

Seribu kalipun engkau mencoba untuk berdiri, pada akhirnya engkau akan terjatuh sebanyak seribu kali juga. 

Bukankah orang yang tidak memiliki tenaga untuk menggerakkan jarinya saja akan terasa sulit??? Apalagi untuk berdiri tegak dan berjalan?!

Istirahatlah...
Lepaskanlah segala bebanmu walau hanya sejenak dan kembalilah berdiri tatkala kekuatan itu telah terkumpul kembali. Setelah itu, yang harus engkau lakukan hanyalah BERLARI. 

Berlarilah! Berlari sekencang yang engkau bisa. Berlarilah dengan sungguh-sungguh mengejar ketertinggalanmu, karena sebentar lagi waktumu akan segera usai. Sebelum pada akhirnya yang engkau dapati hanyalah penyesalan tiada bertepi.




Read More..

About Me

Foto Saya
Akhwat's Note
Just an ordinary girl...
Lihat profil lengkapku